Berbagi Kebaikan : Ayah, Pejuang Nafkah Untuk Anak dan Istri

Berbagi Kebaikan : Ayah, Pejuang Nafkah Untuk Anak dan Istri
Pulo Brayan, Medan - Sebagai seorang kepala rumah tangga yang bertanggung jawab atas segala hal untuk keluarga nya, peran yang disebut sebagai "Ayah" ini adalah sosok figur yang tak mengenali lelah bahkan sedari pagi hingga malam. Tidak peduli seberapa berat keadaan yang sedang dihadapi, namun tekad untuk memenuhi dan mengusahakan segala sesuatu nya akan tetap selalu dikuatkan.
Bermula dari pemesanan makanan melalui aplikasi online, saat itu bertepatan di kantor Jestham pada Jumat, 06 September 2024. Jesica Thamrin, merupakan owner brand dari beauty & health product, "JÈSTHAM" dipertemukan dengan seorang driver yang bersamaan membawakan pesanan nya.
Muhammad Ridwan, seorang bapak yang berprofesi kan sebagai driver ojek online kala itu tepat sedang membawakan pesanan tersebut memulai perbincangan disambut dengan gurauan kecil. Raut sendu yang terlihat dari wajahnya tidak surut untuk tetap bersemangat menjemput rezeki.
"Sudah narik berapa banyak orderan hari ini, Pak?" tanya Jesica Thamrin yang kerap disapa dengan panggilan Jestham itu ditengah perbincangan hangatnya. Pak Ridwan yang sampai dengan siang itu baru saja menyelesaikan 6 orderan termasuk pesanan oleh Jestham yang sedang dibawakannya. Ia mengungkapkan bagaimana giatnya Ia hingga tidak memedulikan terik panas maupun hujan, apapun keadaannya akan tetap ditempuh demi rezeki sang keluarga.
Tersentuh dengan perjuangan sang Bapak yang begitu tekun menghidupi keluarga kecil nya dengan kasih sayang dan ketegaran hati yang Ia miliki membuat siapapun terenyuh, tak terkecuali Jestham yang tergerak hatinya dengan tulus berniat memberi sedikit rezeki yang mungkin dapat membantu kebutuhan keluarga kecilnya.
"Alhamdulillah", ucap syukur bahagia nya terlihat sumringah saat itu. Kenyataan nya adalah setiap orang mampu menjadi perpanjangan tangan Tuhan dalam membantu sesama makhluk yang diciptakan-Nya.
Disini lah Pak Ridwan berada, di minimarket terdekat tidak jauh dari kantor Jestham. Binar mata yang hangat terus terpancar dari semangat nya. Sedikit tantangan kecil yang akan semakin menyalakan semangat, hanya dalam batas waktu 2 menit saja Pak Ridwan harus sudah mengambil segala keperluan nya.
Jestham yang kala itu membersamai Pak Ridwan bahkan turut membantu untuk melengkapi banyak macam dari sembako yang dibutuhkan untuk rumah tangga nya. Terlihat sangat hangat dan antusias sampai tak percaya mendapat rezeki yang dilimpahkan Tuhan untuknya, sujud syukur Ia persembahkan karena wujud dari rasa syukur yang tak hentinya.
Haru semakin terasa saat Ia menceritakan bahwa keluarga kecil nya saja yang hanya Ia miliki, orang tua dan bahkan sanak saudara kini tidak lagi dimiliki Pak Ridwan.
Sembari gemetar, Ia tak jengah mengungkapkan syukur dan besar rasa terima kasih nya kepada Jestham. Pengalaman ini mengambil kesempatan untuk Pak Ridwan kembali berkumpul bersama keluarga menikmati moment yang sempat tidak Ia dapatkan sebelumnya ditengah-tengah kesibukan nya menafkahi.
Terkadang, ketika kita sedang dilanda keadaan seberat apapun, percaya akan Tuhan tidak pernah meninggalkan kita membuat mata dan hati terbuka untuk tetap selalu mensyukuri atas apa yang sudah Tuhan berikan.
Sumber : https://www.tiktok.com/@jesicathamrin